Ada Dugaan Penyelewengan Dana Desa, Inspektorat Pemkab Inhu Akan Periksa Langsung...

Ada Dugaan Penyelewengan Dana Desa, Inspektorat Pemkab Inhu Akan Periksa Langsung...

Inhu, RanahRiau.Com- Terkait banyak nya laporan mengenai dugaan penyelewengan anggaran dana desa baik itu ADD maupun Dana Desa bersumber APBN dan Provinsi, Inspektorat akan lakukan pemeriksaan di Tahun 2018 Ini. Ungkapan pemeriksaan tersebut di katakan oleh Plt. Inspektorat kabupaten indragiri Hulu Boyke sitinjak SE. Msi saat di konfirmasi.

Menurutnya, untuk di tahun 2018 ini, inspektorat kabupaten indragiri hulu bersama tim akan turun ke desa desa melakukan pemeriksaan khusus terutama atas pengaduan masyarakat mengenai adanya dugaan penyimpangan terhadap dana desa.

"Kami akan turun ke desa desa untuk melakukan pemeriksaan atas apa selama ini banyak pengaduan darimasyarakat terkait penyimpangan dana desa baik itu atas ketidak terbukaan pelaksanaan kegiatan baik itu pemberdayaan maupun pada fisik dan administrasi," Ungkap Boyke Sitinjak.

Untuk itu, kata dia, inspektorat kabupaten indragiri hulu meminta kepada seluruh kepala desa agar menghindari jeratan hukum dan sebaiknya dalam penggunaan ADD dan DD harus sesuai mekanisme dan aturan yang ada, jangan terjadi penyimpangan.


Reporter    : Arrozi






 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :