Ini Pesan Kapolres Kuansing Untuk Santri Syafaaturrasul

Ini Pesan Kapolres Kuansing Untuk Santri Syafaaturrasul

Kuantan Singingi, RanahRiau.com- Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto, SH.Sik pimpin langsung Upacara Bendera di Pondok Pesantren Syafaaturrasul di teluk kuantan. Senin.

Selqin Kapolres, Upacara Bendera ini juga dihadiri oleh Kepala MA. PP. Safa'aturrasul, DEDENG AGUS, Lc, MA , Kepala MTS. PP.Safa'aturrasul, LENDA ERTIKA, S. Pdi, Majelis Guru MA. PP. Safa'aturrasul serta Majelis Guru MTS. PP. Safa'aturrasul

dalam Amanatnya, Kapolres menyampaikan kepada seluruh santri/Santriwati Harus menjunjung tinggi nama sekolah. Bagi yang berminat menjadi POLRI agar dipersiapkan dari sekarang dan bagi santri yang hafalan Al-Qur'anya 7 juz atau lebih akan dipertimbangkan kelulusannya dengan tetap memandang kelengkapan syarat yang lainnya.

Kemudian kata Kapolres, Masalah Narkoba, jangan sekali-sekali mencoba Narkoba dan laporkan kepada orang tua, guru maupun Polri apabila ada melihat dan mengetahui.

Terakhir Kapolres juga berpesan, "Jangan mengemudikan kendaraan bermotor apabila tidak memiliki SIM,"ujarnya menandaskan

Reporter : Eki Maidedi


 

 

 

 

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :