Kerenn.. BUMDes Ini Jadi contoh Pembangunan Ekonomi Masyarkat Sejahtera...
Kuantan Singingi, RanahRiau.com- Dalam waktu Lebih Kurang Satu Tahun, Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sejahtera Desa Sungai Sirih kecamatan Singingi kabupaten kuansing, dalam perjalanannya mengalami banyak kemajuan, Sehingga menjadi salah satu Desa yang patut di contoh dalam Pembangunan Ekonomi Masyarakat dengan cara Mengelolah Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sejahtera
BUMDes Desa Sungai Sirih ini Berdiri semenjak tahun 2016 lalu, Nah BUMDes Sejahtera Desa Sungai Sirih dalam perjalanannya mengalami banyak kemajuan, walaupun dalam waktu lebih kurang Satu Tahun berdiri, BUMDes nya sudah bisa berkembang membawa perubahan untuk kesejahteraan masyarakat Desanya.
Awal terbentuknya BUMDes dengan menjalankan usaha ekonomi desa-simpan pinjam (UED-SP) dengan modal awal Rp. 500. 000.000 (Lima Ratus Juta Rupiah) . Dana itu digulirkan bagi masyarakat yang membutuhkan modal usaha. Dengan berbekal keyakinan dan kerja keras para pengurus BUMDes serta motivasi yang tiada henti dari Kepala Desa Sungai Sirih, perlahan-lahan namun pasti BUMDes mengalami pergerakan yang lebih baik. Dalam jangka waktu satu tahun BUMDes sudah memiliki aset mencapai Rp.1,2 Milyar.
(Ket Foto : Kepala Desa, Suminto(kiri) bersama Ketua BPD)
Suminto Selaku Penjabat Kepala Desa Sungai Sirih merupakan sosok yang visioner, melihat masa depan. Dia selalu menyampaikan gagasan dengan prinsip Believing is Seeing (kalau kita percaya pasti kita akan melihat) itu yang menjadi kekuatan luar bisa untuk tidak pernah menyerah dalam mewujudkan cita-cita.
Karena Suminto menyadari bahwa untuk meyakinkan masyarakat tidaklah mudah, kebanyakan masyarakat berfikiran Seeing is Believing (kalau melihat baru percaya), maka perlu bukti untuk menumbuhkan kepercayaan dari masyarakat.
Pada masa pemerintahannya sudah melakukan terobosan-terobosan program yang membawa perubahan yang mendasar di masyarakat. Mulai dari pembangunan infrastruktur, jalan poros desa, jalan kampung, jalan usaha tani dan jalan yang menghubungkan ke Desa tetangga.
"Selain infrastruktur, sektor ekonomi menjadi prioritas utama juga di Desa kami, dengan pemperkuat BUMDes sebagai kekuatan ekonomi lokal untuk mewujudkan kejahteraan masyarakat dan peningkatan sumber pendapatan asli desa," Ujar Suminto, Kamis (7/12/2017).
Menurut Suminto, BUMDes mendapatkan dukungan yang besar dari desa dengan dilakukanya revitalisasi UED-SP yang saat ini menjadi sumber pendapatan terbesar BUMDes.
"Mulai Tahun 2016 BUMdes Sejahtera telah mengembangkan semua potensi bisnis, diantaranya, simpan pinjam modal usaha warga, berdagang alat pertanian, elektronik dan online shop," ujar Suminto Seraya Menerangkan
Dengan mengelola bermacam bidang usaha, lanjut Suminto, tentu laba yang diterima dari hasil usaha BUMDes lumayan besar. Karenanya, keberadaan BUMDes sekarang sudah sangat besar manfaatnya bagi masyarakat karena mampu mengurangi angka pengangguran di Desa Sungai Sirih melalui penyerapan tenaga kerja lokal sebagai karyawan BUMDes yang berjumlah 9 Orang.
"Keberadaan BUMDes juga mendorong tumbuhnya kegiatan produktif masyarakat dengan dibukanya simpan pinjam dana untuk modal usaha masyarakat, sehingga menumbuh kembangkan iklim investasi bagi masyarakat, karena BUMDes sudah berhasil go public dengan menjual saham kepada masyarakat Sungai Sirih untuk mendapatkan bagi hasil dari pengelolaan usaha BUMDes," tutur Suminto yang juga menjabat Komisaris di BUMdes tersebut.
Sementara Nurhamdan yang menjabat sebagai Direktur BUMDes Sejahtera menjelaskan, "kemajuan BUMDes merupakan sebuah bukti dari usaha dan kerja keras yang dibangun oleh Pemerintah Desa dengan pengurus BUMDes, sehingga BUMDes merupakan lembaga yang berpengaruh besar dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
"Desa Sungai Sirih bisa membuktikan keberhasilan ini dan akan terus berupaya untuk meningkatkan pendapatan yang dihasilkan dari usahanya sendiri melalui BUMDes sehingga Sungai Sirih betul-betul bisa menjadi Desa Mandiri.
Reporter : Eki Meidedi
Editor : Fes


Komentar Via Facebook :