Pilbub Inhil 2018, Wardan Masih Dijagokan Golkar
Pekanbaru, RanahRiau.com- Anggota DPRD Provinsi Riau, Fraksi Golkar, Masnur SH mengatakan, Pada Pemilihan Bupati Inhil, Partai Golkar akan Mengusung HM. Wardan sebagai bakal calon bupati inhil tahun 2018 mendatang. Hal ini disampaikannya dihadapan pewarta ranahriau.com, kamis, (14/9/2017) di Gedung DPRD Riau pekanbaru.
"Hasil rapat golkar, kami tetap mengusung Incumbent sebagai Calon Bupati Inhil." Sebut Masnur.
Penilaian yang dilihat partai golkar menetapkan Wardan sebagai calon Bupati Inhil, kata masnur, Incumbent adalah ketua Golkar Inhil dan sekakigus memiliki rekam jejak yang baik, sehingga layak untuk di usung kembali.
" Pilkada, Golkar Pusat memilih incumbent dengan menilai wardan saat ini bupati dan juga ketua golkar Inhil," Tukasnya.
Kendati demikian, Lanjutnya lagi, Golkar tetap melihat hasil survai dalam memutuskan penetapan calon Bupati ataupun Gubernur 2018 mendatang.
"Berharap penetapannya sama dengan Provinsi, karena saat ini kordinator Wilayah (korwil) sumatera masih menunggu. Jika hasil survai sudah selesai maka akan di tetapkan nama calon yang akan maju dalam helat Pilkada Tersebut," Tambahnya.
Sementara itu, Saat ditanyakan reporter ranahriau.com mengenai calon wakil bupati dan Gubernur. masnur menjawab masih di konsultasikan, pasalnya setiap tokoh dan nama calon lain dari partai berbedapun masih berpeluang berdampingan dengan Golkar.
"Nomor dua masih konsultasi politik, dan tetap golkar kan melihat calon lain, mana yang layak berdampingan." Tandasnya. (Fes).


Komentar Via Facebook :