Waspadai Kelompok Saracen
Jusuf Kalla, Konflik Arab Saudi Qatar terjadi karena adanya Hoax
"Ini perang bisa terjadi karena hoaks, yang terjadi antara Saudi dan
Qatar kan hoaks. Bayangkan bahayanya kalau orang main-main dengan itu,"
ujar Jusuf Kalla yang ditemui di kantornya, Jumat (25/8).
Seperti diketahui, Direktorat Tindak Pidana Siber Polri telah meringkus
penyedia jasa pembuat konten bermuatan hoax dan kebencian. Tiga orang
pun telah diamankan di tiga lokasi yang berbeda. Mereka yakni MFT (43),
JAS (32), dan SRN (32).
Ketiganya tergabung dalam sindikat
Saracen dan memiliki peran yang berbeda. Kelompok ini mendapatkan
bayaran puluhan juta untuk menyebarkan ujaran kebencian, hoaks, hingga
bermuatan SARA dan menyebabkan terjadinya konflik sosial.
Terkait hal ini , Jusuf Kalla meminta peran media massa agar tetap
melakukan konfirmasi berita untuk mengantisipasi tersebarnya berita
hoaks yang dapat meresahkan masyarakat. "Wartawan harus re-check,
masyarakat tidak punya kesempatan untuk re-check," kata Jusuf Kalla.
Hasil pantauan tim patroli siber terdapat 800 ribu akun yang mirip
dengan Saracen. Dan Saracen juga bagian dari grup-grup lainnya yang
menyebarkan informasi-informasi mengandung SARA dan menyebabkan
kebencian.
Para pelaku, biasanya mengunggah gambar, meme, atau sebuah narasi
pada grup tertentu. Kemudian grup menjadi ramai memperbincangkan
postingan sedangkan pelakunya menghilang dan langsung menutup akun.
Di sisi lain, Jusuf Kalla baru saja terkena dampak dari isu hoaks yang
beredar di media sosial. Jusuf Kalla dikabarkan sakit dan harus
mendapatkan pengobatan ke Singapura. Tersebarnya isu hoaks ini
menyebabkan ajudan Jusuf Kalla kerepotan menerima sekitar lebih dari 12
panggilan telepon, termasuk telepon dari atase Singapura.
Jusuf
Kalla membantah bahwa dia dalam keadaan sakit. Dia mengatakan, kondisi
kesehatannya saat ini dalam keadaan baik dan dia masih melakukan
sejumlah kegiatan di kantornya di Jalan Veteran, Jakarta Pusat. Bahkan,
pada Kamis (24/8) malam Jusuf Kalla masih menerima beberapa tamu.
"Kalian lihat, saya sehat-sehat saja kan.Sehat, sehat," kata Jusuf
Kalla.
(Republika.co.id)


Komentar Via Facebook :