Masa Reses DPRD Kuansing
Sardiyono, A.Md, Jemput Aspirasi dan Berikan Baju serta Bantuan Tunai Anak Pacuan
Kuansing, RanahRiau.com– wakil ketua I DPRD Kab.Kuansing dari partai PPP Sardiyono, A.Md Gelar reses yang bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat bertempat di gedung MDA Desa rantau sialang, senin malam (21/8/2017)
Hadir mendampingi wakil ketua I DPRD Kabupaten Kuantan Singingi Sardiyono, A. Md Sekretaris Camat Kuantan Mudik Elmegawati, AR.SP, kepala desa Rantau Sialang Syafriadi, Sekretaris Desa Danta Asman, S.Sos, Ketua BPD Badril, S. Pd beserta anggota, Tokoh Masyarakat , bundo kanduang dan masyarakat desa rantau sialang.
Kehadiran Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Kuantan Singingi Dari fraksi PPP ini disambut hangat masyarakat dan pemerintahan desa rantau sialang.
kegiatan ini juga bersempena dengan syukuran Atlit Pacuan PUTI MANDI MAYANG TAURAI beserta seluruh lapisan masyarakat desa Rantau Sialang untuk menghadapi event pacu jalur tradisional Kabupaten kuantan Singingi di teluk kuantan tanggal 23 sampai tanggal 26 ini
Kepala desa rantau sialang Syafriadi menyampaikan aspirasi masyarakat mengenai bantuan rumah layak huni
"Karena masih banyak masyarakat kami yang belum memiliki rumah yang layak dihuni," ujarnya
Sementara sekcam kuantan mudik menyampaikan Soal mata pencarian masyarakat rantau sialang, hampir 70persen nelayan, dirinya berharap bantuan berupa perlengkapan nelayan karena juga dapat meningkatkan kemampuan perekonomian masyarakat
Lebih lanjut Sekcam juga menyampaikan persoalan pasar lubuk jambi dan bangunannya
Sardiyono, A.Md dalam sambutannya menyampaikan, bahwa reses ini dilaksanakan demi mempererat tali silaturahmi antara DPRD bersama masyarakat.
Pada saat reses ini Sardiyono menjelaskan, bahwa anggota Dewan itu kedudukanya bukan di atas masyarakat tetapi beliau menjelaskan bahwa anggota Dewan itu di gaji oleh masyarakat yang fungsinya untuk melayani masyarakat dan beliau juga menjelaskan apa tugas dan fungsi dari angota Dewan selama ini.
Wakil ketua I DPRD Kabupaten Kuantan Singingi yang humanis ini Merespon aspirasi masyarakat rantau sialang, "insyaallah akan saya perjuangkan," tutupnya
Dalam kesempatan ini wakil ketua DPRD Kuansing Sardiyono, A.Md menyerahkan baju untuk anak pacuan dan uang tunai 10juta Rupiah. (Eki).


Komentar Via Facebook :