Cegah Isu Culik Anak, DPRD Pekanbaru Himbau Agar Waspada
Pernyataan Kapolda Riau Irjen Pol Zulkarnain bahwa tidak ada penculikan anak di Riau, termasuk di Kota Pekanbaru, membuat kalangan orangtua sedikit lega. Namun agar rasa aman tetap terjaga, para orangtua meminta pihak kepolisian menggiatkan patrolinya. Termasuk menurunkan tim Bhabinkamtibmasnya di lapangan.
Pekanbaru, RanahRiau.com- Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Sondia Warman SH MH, Kamis (23/3/2017) meminta, agar semua Bhabinkamtibmas yang ada di Kota Pekanbaru, menggelar sosialisasi kepada masyarakat di wilayah hukumnya.
Terutama sosialisasi kepada semua Ketua RT dan RW, lembaga PAUD dan TK, serta SD.
"Ini kan untuk antisipasi. Meski masih isu, namun harus diantisipasi. Bhabinkamtibmas bisa bekerjasama dengan lembaga pendidikan. Karena tujuannya baik," katanya kepada Tribunpekanbaru.com.
Lebih dari itu, politisi PAN ini berharap agar para orangtua ekstra waspada dalam menjaga anak-anaknya. Terutama usia sekolah. Tanamkan kepada anak, agar jangan mudah dirayu, apalagi dibawa orang lain dalam situasi apapun. Termasuk juga orang lain yang memberi makanan dan minuman, agar tidak menerimanya.
"Kita juga berharap, agar oknum tak bertanggung jawab jangan menyebarkan isu hoak tersebut. Karena ini sangat meresahkan masyarakat. Kepada polisi, agar menyelidiki isu hoak tersebut dan menangkap pelaku penyebarnya," harapnya.
(Tribunpekanbaru)


Komentar Via Facebook :