Wujudkan Masyarakat Sejahtera, Pemprov Riau Harus Segera Perbaiki Sektor Ekonomi

Wujudkan Masyarakat Sejahtera, Pemprov Riau Harus Segera Perbaiki Sektor Ekonomi

Perbaikan dari sektor Ekonomi sangat diperlukan untuk mengembangkan Potensi Riau Keselurahan Bagi kesejahteraan Rakyat.

Pekanbaru, RanahRiau.com- Anggota DPR RI Dapil Riau, Jon Erizal memandang, persoalan Riau yang paling mendasar untuk di selesaikan adalah masalah Ekonomi. Sebab, menurutnya, Ekonomi merupakan salah satu Kekuatan untuk mensejahterakan Rakyat.

"Kondisi ekonomi dunia saat ini sedang tidak baik, dan menggangu ekonomi indonesia, serta berdampak ke daerah, Sehingga kebijakan yang diambil terpotong, akhirnya banyak kegiatan yang tidak terlaksana." Paparnya Kepada ranahriau.com di Pekanbaru.

Masih di lanjutkan dia, walaupun kita dorong semua sektor, baik itu pendidikan, kesehatan, apabila anggaran terbatas tentunya akan terkendala, Oleh Karena itu, Pemerintah Riau Bersama Masyarakat harus bersinergi dan Mencari Solusi dengan bijak, agar proses pembangunan tetap berjalan realistis dan Tepat Sasaran.

"Permasalahan di riau, masalah ekonomi dan masalah sosial, narkoba, banyak masalah lain nya, harus bersinergi seluruh elemen, dan harus mencarikan solusi nya."  Himbaunya. (Fis).

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :