Cium keganjilan, SARAP desak APH agar lakukan Pemeriksaan ke Pejabat yang diduga Bertindak Korupsi
Foto: Ist
PELALAWAN, RANAHRIAU.COM- Suara Aliansi Aktivis Pelalawan (SARAP) melakukan kritik keras terhadap beberapa persoalan yang terjadi di kabupaten Pelalawan yang semakin kompleks kususnya di DPRD Pelalawan.
Hal itu disampaikan oleh Said Mukhlis selaku koordinator, kepada meminta mukhlis mengatakan, pihaknya meminta penegak hukum agar lebih jeli melihat fenomena yang terjadi.
" Kami Mendesak polisi untuk segera perintahkan Kapolda yakni diskrimsus Polda Riau untuk segera melakukan pemeriksaan terhadap SPPD perjalanan dinas DPRD Pelalawan. "
Kami juga meminta agar memeriksa oknum pejabat dilingkungan Pelalawan yang mendirikan koperasi" Ungkap Said Mukhlis.
Pria yang akrab disapa Ulis Penyalai ini meminta untuk dilakukan pemeriksaan terhadap status lahan yang mana banyak isu dimiliki oleh pejabat kabupaten Pelalawan didalam kawasan TNTN.
"Kok ada isu yang beredar beberapa oknum pejabat Pelalawan memiliki lahan di TNTN.
"Oleh sebab itu, kami juga meminta agar pihak penegak hukum agar melakukan pemeriksaan terhadap dugaan adanya oknum pejabat Pelalawan yang memiliki kebun dan lahan di kawan hutan TNTN" Tambah Said Mukhlis.
Terakhir Ulis Mukhlis meminta untuk mengusut penguasaan kawasan TNTN oleh oknum pejabat.
"Usut tuntas penguasaaan lahan yang berkedok kelompok tani atau koperasi yang kuasi oleh oknum pejabat pelalawan dengan dalil keterlanjuran, dan kami akan bersurat resmi ke Polda Riau secara resmi" Tutup Said Muklis.


Komentar Via Facebook :