Direktur Perumda Tirta Terubuk
Abel Iqbal Resmi di Lantik, Bupati Bengkalis Tegaskan Beri Pelayanan Prima ke Masyarakat

Direktur Perumda Tirta Terubuk Bengkalis Abel Iqbal, ST didampingi Istri Usai di Lantik Sumpah Jabatan
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Abel Iqbal, ST resmi dilantik Bupati Bengkalis Kasmarni dan mengambil sumpah sebagai Direktur Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumda) Tirta Terubuk Kabupaten Bengkalis dengan masa jabatan 2024-2029, di ruang Dang Merdu, kantor Bupati Bengkalis, Rabu (10/6/2024).
Pada pelantikan itu, dihadiri Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, Kasdim Mayor Arh Sudiyono, Sekda dr. Ersan Saputra, Danposal Bengkalis Letda Laut (P) Arisman, Camat se-Kabupaten Bengkalis, Ketua DPH LAMR Bengkalis diwakili Drs. Yuhelmi.
Hadir juga, ketua Kemenag Bengkalis diwakili M.Isa, pejabat Administrator, Pengawas dan Fungsional di lingkup Pemkab Bengkalis, dan para staf Perumda Tirta Terubuk Bengkalis.
Bupati Bengkalis Kasmarni mengucapakan tahniah dan selamat kepada Abel Iqbal yang baru saja dilantik dan diambil sumpah jabatannya sebagai Direktur Perumda Air Minum Tirta Terubuk Kabupaten Bengkalis.
Pada dasarnya jabatan merupakan amanah yang harus di pertanggung jawabkan secara institusional kepada pemerintah dan secara moral kepada Allah SWT. Sehingga wajib dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab sesuai dengan janji dan sumpah yang telah diikrarkan.
Bupati juga berharap agar Direktur yang baru dapat melakukan konsolidasi kedalam dengan membangun komunikasi dan harmonisasi dengan semua jajaran pegawai, dan dapat meningkatkan manajemen kerja secara optimal agar Perumda Tirta Terubuk Bengkalis dapat memberikan kontribusi kepada pendapatan asli daerah (PAD).
"Program kerja yang telah direncanakan agar dapat dilaksanakan sesuai dengan urutan prioritas dalam visi misi perusahaan," ujar Bupati.
Selain itu, Direktur yang baru dilantik diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan pegawainya dan meningkatkan pelayanan kepada para pelanggan sesuai standar mutu pelayanan prima untuk masyarakat Bengkalis.
Pengangkatan saudara Abel Iqbal, telah melalui proses yang panjang mulai dari seleksi tes administrasi dan tes kesehatan dan juga melalui fit and profer test.
"Dengan proses yang panjang ini diharapkan dapat menjalankan tugas dengan baik dan meningkatkan pelayanan publik khususnya dalam peningkatan pelayanan air minum di Bengkalis," harap Bupati.
Komentar Via Facebook :