Pilwako Pekanbaru

Versi KPU, Firdaus-Ayat Pimpin Kembali Kota Pekanbaru

Versi KPU, Firdaus-Ayat Pimpin Kembali Kota Pekanbaru

Paslon Firdaus-Ayat / Net

PEKANBARU, RanahRiau.com - Perhitungan sementara untuk hasil Pilkada serentak Kota Pekanbaru 2017, masih menunjukkan bahwa pasangan Petahana tetap kokoh memimpin puncak perolehan suara.

Dari laman resmi KPU RI, Paslon Firdaus-Ayat dengan nomor urut 3 belum tergoyahkan dengan perolehan 93.517 atau 33,01%.

Menyusul Paslon nomor 5 Dastrayani Bibra-Said Usman dengan 62.022 suara atau 21,89%. Selanjutnya Paslon Ramli-Irvan nomor urut 4 mengumpulkan 59.391 atau 20,96%.

Paslon jalur Independen tampaknya hanya berada dijajaran terbawah. Yaitu Herman Nazar-Devi Warman dari nomor urut 2 dengan 46.294 suara atau 16,32%.

Terakhir milik Paslon nomor urut 1, Syahril-Said Zohrin sebanyak 22.075 suara atau 7,79%.

Hasil perhitungan suara berdasarkan data C1 di masing-masing TPS di Kota Pekanbaru.

Secara keseluruhan, data yang masuk ke KPU berdasarkan 1.789 TPS dari 1.796 TPS. Jika dikalkulasikan, suara masuk sudah mencapai 99,61%.

Kemungkinan besar, persentase suara Paslon tidak akan berubah drastis. Mengingat hanya tinggal 7 TPS lagi suara yang belum masuk. (Nof)

Editor : RRMedia
Komentar Via Facebook :