64 Buah Jalur Berlaga Hari Ini di Tepian Beringin Desa Pantai
KUANSING, RANAHRIAU.COM - Dalam rangka memeriahkan hari raya idul fitri 1444 hijriah/2023 Masehi, pemerintah Desa Pantai bersama pemuda menggelar pacu Jalur mini.
Pacu Jalur mini tersebut digelar di Tepian Beringin Desa Pantai, Kecamatan Kuantan Mudik Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Senin (24/04/2023).
Sedikitnya ada 64 buah Jalur yang ikut berpartisipasi pada kesempatan kali ini. Kendati sempat terhenti selama pandemi covid-19, tahun ini kembali diadakan. Karena, pacu Jalur memang sudah menjadi tradisi dan ajang hiburan bagi warga di Desa Pantai setiap hari raya Idul Fitri.
Kepala Desa Pantai, Tamrin kepada ranahriau.com Senin (24/04/2023) mengatakan, Pacu Jalur mini di Tepian Beringin Desa Pantai digelar setiap tahun oleh pemerintahan desa bersama pemuda Desa Pantai.
"Bukan hanya kali ini Desa Pantai menggelar acara pacu Jalur mini, akan tetapi setiap tahun tetap digelar. Cuma sempat terhenti selama pandemi covid-19. Alhamdulillah tahun ini bisa kita gelar kembali," ujar Tamrin.
Tamrin selaku kepala desa berharap dukungan dari semua pihak agar acara ini berjalan lancar dan sukses. Sebab, sambung dia, kegiatan Pacu Jalur tersebut merupakan ajang hiburan untuk mempererat tali silaturahmi masyarakat Kuansing di hari raya idul fitri.
Pantauan ranahriau.com dilapangan, terlihat ribuan warga sangat antusias menyaksikan pacu Jalur mini disepanjang arena Tepian Beringin Desa Pantai. Warga yang menikmati hiburan itu datang dari berbagai kalangan dari beberapa kecamatan. Pengunjung yang hadir mulai dari orang dewasa hingga anak-anak.
Kejenuhan warga terlihat seketika hilang. Sebab, sudah lama masyarakat Desa Pantai tidak menggelar kegiatan perlombaan tradisional seperti ini dikarenakan wabah pandemi covid-19, apalagi mereka hanya menggelar setahun sekali.
Sorak-sorai pengunjung pecah saat melihat Jalur yang diisi 8 orang atlit yang karam, karena atlit pacuan tidak bisa menjaga keseimbangan saat mendayung dalam berpacu.


Komentar Via Facebook :