Aksi Donor darah di Rumah Sakit Awal Bros Panam Pekanbaru, Banjir Peserta dan dukungan Sponsor

Aksi Donor darah di Rumah Sakit Awal Bros Panam Pekanbaru, Banjir Peserta dan dukungan Sponsor

PEKANBARU, RANAHRIAU.COM- Ratusan masyarakat Kota Pekanbaru yang terdiri dari berbagai latar belakang, komunitas dan para tenaga kesehatan terlihat sangat antusias saat mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh Rumah Sakit Awal Bros Panam Pekanbaru, hal ini disampaikan oleh Fitra selaku Humas dari RS Awal Bros Panam Pekanbaru, Senin (13/06/2022).

Kepada wartawan Fitra mengatakan  kegiatan donor darah yang dilakukan pada hari ini dalam rangka memperingati Hari Donor Darah Sedunia, lebih lanjut ia mengatakan donor darah merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat dan penting untuk dilakukan, karena setetes darah yang di donorkan sangat berarti “Nyawa” bagi masyarakat yang sedang membutuhkan.

“Kegiatan sosial ini sangat penting karena banyak masyarakat diluar sana yang sangat membutuhkan donor darah namun kesulitan untuk mencarinya,”ujarnya.

Kegiatan ini juga mendapat sambutan yang baik dan luar biasa dari berbagai pihak dan kalangan mulai dari para peserta, para petugas RS Awal Bros Panam dan Komunitas lain, juga dukungadn ari berbagai perusahaan sponsor acara seperti Wilmar, Wings, Mayora, Vicom, SeS, Kalbe, Entrasol, Tropicana Slim dan Amora.

''Kami megucapakan terimakasih atas kerjasama dan segenap dukungan yang diberikan pada kegiatan kali ini, semoga kemitraan dan kerjasama ini dapat berlanjut dalam masa yang akan datang'', ungkapnya.

Kebiasaan mendonorkan darah ternyata memiliki segudang manfaat. Selain tujuan amal darah kepada orang lain yang membutuhkan transfusi darah, anggapan yang menyatakan mendonorkan darah bisa membuat kita menjadi lemas adalah salah. Saat kita mendonorkan darah, maka tubuh akan bereaksi langsung dengan membuat penggantinya.

Jadi, kita tidak akan mengalami kekurangan darah. Selain membuat tubuh memproduksi darah-darah baru, ada beberapa manfaat kesehatan lain yang bisa kita rasakan dari mendonor darah, antara lain : Menjaga kesehatan jantung;  Meningkatkan produksi sel darah merah; Membantu penurunan berat tubuh; Mendapatkan kesehatan psikologis; Mendeteksi penyakit serius.

Editor : Abdul
Komentar Via Facebook :