Silaturahim dan Buka Puasa Pengda IA ITB Riau

Bersama Walikota Pekanbaru, Gembong Primadjaya Paparkan Program Visioner Jalin Kerjasama

Bersama Walikota Pekanbaru, Gembong Primadjaya Paparkan Program Visioner Jalin Kerjasama

PEKANBARU, RANAHRIAU.COM - Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA ITB) Menggelar Buka Puasa bersama plus dialog bersama Wali Kota Pekanbaru dengan tajuk Membangun Sinergisitas Bersama IA ITB Menuju Pekanbaru Gemilang.

Dihadiri Gembong Primadjaya Bersama Walikota Pekanbaru, acara yang dipandu langsung oleh ketua Pengurus Daerah (Pengda) IA ITB Riau, Hj. Mimi Lutmila jadi semakin semarak.

Dari pantauan ranahriau.com, Rabu (14/4/2021) dilokasi, terlihat sejumlah alumni ITB turut berbaur bersama dalam jalinan silaturahim dari berbagai angkatan.

Pada kesempatan itu, Walikota Pekanbaru, DR. H. Firdaus, ST, MT, memberikan apresisasi yang sangat baik, Pasalnya, dari paparan walikota, banyak alumni ITB bisa bersama sama pemerintah membangun dalam segala bidang.

"Saya memberikan apresiasi, karena saya juga bagian dari ITB juga," Singkat walikota.

Kembali disampaikan walikota, saat ini kota pekanbaru menjadi salah satu role model khususnya Didalam indeks keberhasilan pembangunan yang diatas rata rata nasional.

hal ini menjadi positif, kata firdaus apabila IA ITB menjalin kerjasama di banyak bidang, antara lain pariwisata.

"Pekanbaru menjadi keberhasilan pembangunan masuk dalam indeks yang diatas rata rata nasional," Sebut Walikota.

Sementara itu, Bintang tamu dalam diskusi tersebut, Gembong Primadjaya juga memberikan apresiasi kepada pelaksana kegiatan yaitu pengda IA ITB Riau.

Gembong yang juga menjadi bakal kandidat Ketua Umum IA ITB ini menuturkan, Saat ini sudah banyak alumni yang memiliki potensi dan karakter yang bisa bersinergi dengan pemerintah setempat, khususnya dalam bidang Percepatan Gas Alam di setiap daerah riau yang banyak mempunyai potensi.

Bahkan, Masih diuraikan Gembong Primadjaya, IA ITB nanti juga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat dalam pemberdayaan UMKM.

"Alumni kita ini banyak tersebar dan memiliki potensi yang baik, salah satunya kami bertekad untuk memajukan usaha masyarakat kecil menengah (UMKM) Tanpa harus menggunakan dana APBD, karena saat ini IA ITB juga memiliki dana untuk UMKN, dan kita bisa bekerjasama membangun perekonomian masyarakat," Pungkasnya.

Diakhir, kegiatan diskusi dan silaturahim tersebut ditutup dengan buka puasa bersama dan ramah tamah dengan segenap alumni sivitas akademika ITB yang berada di Riau.

 

 

Editor : FES
Komentar Via Facebook :