Rumah Cantik Kartika Drwskincare, hadir di Kabupaten Siak Sri Indrapura

Rumah Cantik Kartika Drwskincare, hadir di Kabupaten Siak Sri Indrapura

BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Banyak usaha yang mengalami penurunan dimasa pandemi Covid-19 saat ini. Namun, tidak dengan bisnis Skincare yang selalu stabil dan memberikan keuntungan kepada pelaku usahanya.

Seperti halnya dengan Kartika Sari, pemilik (owner) Rumah Cantik Kartika (RCK) Drwskincare yang baru saja melakukan Grand Opening di Jalan Raja Kecik, depan RSUD Kabupaten Siak Sri Indrapura, pada hari Kamis (25/2/2021). 

Kartika Sari disela kesibukannya menuturkan, bahwa penjualan omset produk perawatan wajah tetap stabil walaupun dalam keadaan pandemi.

"Alhamdulillah, penjualan masih stabil sejak awal mulai berbisnis tahun 2017 dan sekarang saya buka stokis Drwsincare lagi di Siak Sri Indrapura," ujar Kartika dengan senyumam kepada wartawan, disela pembukaan stokis.

Diketahui, adapun produk Drwskincare yang paling banyak dibeli adalah produk acne drwskincare untuk jerawat kulit sensitif dan whitening flek. Untuk menunjang dan memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen, RCK Drwskincare Siak Sri Indrapura menyediakan juga alat cek kulit gratis untuk konsumen.

"Kita telah sediakan alat cek kulit dan itu gratis, agar konsumen bisa melihat secara langsung kondisi kulit wajahnya dan kita bisa tentukan produk drwskincare jenis apa yang sesuai untuknya," tutur perempuan 31 tahun tersebut.

Kartika juga menambahkan, selain berbisnis yang terpenting juga dapat saling bersilaturahmi dan berbagi pengalaman seputar keluhan perawatan tubuh.

"Tak lupa juga, saya ucapkan terima kasih kepada keluarga, kerabat, sahabat dan customer yang selalu mensuport saya, sehingga usaha ini bisa hadir di Kabupaten Siak," kata Kartika mengakhiri.

Editor : Eriz
Komentar Via Facebook :

BERITA TERKAIT :