Jabat Sekwan DPRD Riau, Muflihun Sebut akan Ciptakan Sinergitas Yang Lebih Baik
PEKANBARU, RANAHRIAU.COM - Resmi dilantik menjadi Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Riau, Muflihun, S.Stp, M.Ap berjanji akan memperbaiki tatanan organisasi yang ada di DPRD Riau.
Hal ini menurut dia, sebagai salah satu bentuk untuk menciptakan sinergisitas setiap bagian yang ada di DPRD Riau untuk menjadi lebih baik, diantarannya Bagian umum, keuangan dan risalah persidangan.
"Tentunya kita ingin yang lebih baik, khususnya untuk memperbaiki ada di ketiga bagian ada di DPRD Riau." Sebutnya usai pelantikan, Senin (15/6/2020) di Pekanbaru.
Selain itu juga, Pria Yang akrab disapa Uun inipun menitikberatkan pada segi keamanan di ruang lingkup DPRD Riau.
Ia sebut, pihaknya akan lebih mempertegas keluar masuk tamu agar lebih tertib, namun bukan berarti membatasi masyarakat untuk berkunjung ke DPRD Riau.
"kita juga akan lebih mempertegas untuk masuk ke DPRD Riau, karena hal ini penting untuk menciptakan keamanan dan juga keselamatan anggota dewan." Tandasnya.


Komentar Via Facebook :