Dua Narapidana Kabur dari Lapas Klas IIA Bengkalis

Dua Narapidana Kabur dari Lapas Klas IIA Bengkalis

Motor Yang Dilarikan Kedua NAPI

BENGKALIS, RANAHRIAU.COM -  Dikabarkan dua orang  Narapidana (Napi) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Bengkalis melarikan diri. Adapun kedua Napi yang melarikan itu, dengan cara berjalan menuju dan memanjat pagar tembok beton yang tinggi, setelah itu melompat keluar.

Dari keterangan, pertama Napi tersebut bernama Syafran alias Ran Bin Zulkifli. Dengan perkara narkotika dan pencurian hukuman 5 tahun penjara dan denda Rp 800 juta subsider 2 bulan, dan 1 tahun penjara. Syafran Alias Ran Bin Zulkifli dengan beralamat jalan Sungai Batang, Rt 02 Rw 02 Desa Sungai Batang, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis.

Kedua, Napi Syamsuardi alias Ardi Bin Junaidi demgan perkara narkotika, hukuman 7 tahun dan 6 bulan penjara, denda Rp 1 miliar subsider 2 bulan penjara, beralamat jalan Lama Duri XIII Rt 002 Rw 004 Kelurahan/Desa Bumbung, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Bengkalis Edi Mulyono saat dikonfirmasi awak media membenarkan bahwa dengan kejadian tersebut," kata Kalapas kepada wartawan, Kamis malam, (23/4/2020).

Selanjutnya, kata Kalapas Klas IIA Bengkalis, pihak kami sedang gencar dalam pencarian keseluruh pelosok dan di semua penjuru pelabuhan tikus di Kecamatan Bengkalis dan Kecamatan Bantan.

"Iya, kami dari Lapas Klas IIA Bengkalis juga telah melaporkan dan meminta kerjasama dari Polres Bengkalis," ucap Edi Mulyono Kalapas Klas IIA Bengkalis.

Informasi yang himpun, Kamis 23 April 2020 sore, dua orang melarikan diri dan kabur pada saat jam berangin. 

"Dengan menjebol terali saluran air dan memanjat pagar dalam, lalu naik ke genteng lanjut ke tembok yang menghubungkan bangunan dengan tembok. Dari tembok terakhir dan turun melalui akur tembok keliling," saat ini sedang dalam pencarian dan pengejaran," ungkap Edi Mulyono Kalapas Klas IIA Bengkalis, Jumat malam (24/4/2020).

Pada saat laksanakan aplusan atau pun apel penghitungan para Napi yang dilakukan petugas piket Lapas tersebut, ternyata ada dua orang Napi tidak ada. Dan para petugas mengecek kekamar yang lain dan ngecek kamera CCTV pada pukul 17.00-19.00 WIB. Namun, kedua Napi itu positif melarikan diri.

Dari positifnya Napi itu Kabur, kami dari Lapas Klas IIA Bengkalis langsung melaporkan kejadian ke Polres Bengkalis dan melaporkan juga hal ini meminta bantuan Kodim 0303/Bengkalis," Kata Kalapas.

Bagi masyarakat yang menjumpai kedua Narapidana tersebut, dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Bengkalis meminta segera hubungi petugas kami ke nomor seluler dibawah ini
0878 39656083 (Pak Aris)
0812 6819545   (Pak Norzan)

Dan kedua Napi tersebut, dikabarkan juga telah melarikan dan merampas satu unit Sepeda Motor merk Yamaha Vega (Nopol) BM 2064 EP berwarna biru milik warga.

 

 

Editor : Eriz
Komentar Via Facebook :

BERITA TERKAIT :