Warga Keluhkan Jembatan Yang Ambruk dan Aktivitas Terganggu
Warga Melihat Jembatan Yang Ambruk
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Masyarakat Desa Pambang Pesisir, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, mengeluhkan kondisi jembatan permanen (jalan poros) yang ambruk, akibat sering dilewati mobil bermuatan berat.
Ambruknya (rusak) jembatan permanen tersebut bertepatan dipersimpangan 4, di Rt 04, Rw 01, Dusun Makmur, Desa Pambang Pesisir, terjadi pada Senin (6/4/2020), sekitar pukul 14.30 tadi sore.
Akibatnya, lalu lintas masyarakat di desa tersebut sangat terganggu.
Rusli salah seorang warga Desa Pambang Pesisir saat dihubungi ranahriau.com mengatakan, sangat kwatir bagi pengguna jalan tersebut, yang sangat terganggu. Menghambat aktivitas warga dan membahayakan para pengguna jalan.
"Besar harapan dari warga agar jalan tersebut segera dilakukan dari dinas terkait," sebut Rusli.
Masyarakat berharap kepada Pemkab Bengkalis, cepat tanggap darurat mengingat jembatan jalan tersebut sangat penting.
"Mengingat kebutuhan masyarakat yang cukup banyak, untuk menunjang berbagai aktivitas bagi masyarakat," pintanya.


Komentar Via Facebook :