Dinsos Bengkalis, Bimtek Petugas SLRT dan PUSKESOS di Duri
DURI, RANAHRIAU.COM - Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis pada tanggal 21-22 November 2019 menyelenggarakan Bimbingan Teknis kepada petugas SLRT dan petugas Puskesos Kabupaten Bengkakis - Riau Tahun 2019 di Surya Hotel Duri Kecamatan Bathin Solapan.
Dalam kata sambutannya, Kadis Sosial Kabupaten Bengkalis, Dra. Hj Martini, MH. yang diwakili dan dibacakan oleh, Kabid Dinsos Penangan Pakir Miskin Bengkalis, Yuniar WR, A.K.s. menyampaikan, Kemiskinan yang menyebabkan seseorang tidak dapat memenuhi kebutuhan bagi dirinya dan Keluarganya, yang mencakup kebutuhan fisik, mental dan sosial, Hal ini mungkin saja akan berimplikasikan pada keterlantaran Anggita Keluarga dan Ketunaan sosialnya, untuk itulah Pemerintah mulai dari pusat hingga Daerah secara bertahap senantiasa berupaya untuk mengentaskan persoalan kemiskinan ini, hal ini yang patut kita gatis bawahi bahwa, Sistem Pelayanan bagi Masyarakat Miskin selalu di perbaiki dan di tingkatkan, karena persoalan kemiskinan makin hari semakin terasa kompleks, dan untuk itu perlu penangan strategis dan melibatkan seluruh komponen Masyarakat.
Dalam Kesempatan itu yang dihadiri oleh, Eko Saputra, dari Pusdatin Riau, Dano Nugroho, dari Dirjen Dayasos, sejumlah Kepala dan perwakilan UPT Dinsos, peserta perwakilan kecamatan Mandau 11 orang, Kecamatan Bathin Solapan 13 orang, Kecamatan Pinggir 10 orang, Talang Muandau 9 orang, Rupat 16 orang dan rupat Utara 9 orang sebagai petugas SLRT dan petugas Puskesos yang menjadi ujung tombak dalam mengentaskan kemiskinan ini, diselenggarakan kegiatan ini, Dinsos Kabupaten Bengkalis berpihak kepada Undang-undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah, dan pasal 15 ayat (1) Pembaguan Urusan Pemerintahan Konkuren Antara Pemerintah Pusat dan Daerah Provinsi serta Daerah Kabupaten / Kota di Point F Pembagian Urusan Pemerintahan Bidang Sosial SUB Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial terkait Data Fakir Miskin.
Kadis Sosial Kabupaten Bengkalis, Dra. Hj Martini, MH. juga mengharapkan, kedepannya, adalah dukungan, baik materil mauoun material dari Pemerintahan Desa demi keberlangsungan Puskesos ditingkat Desa/Kelurahan untuk pelayanan Masyarakat.
Seusai membuka kegiatan Bimtek, Petugas Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu, Petugas Fasilitator Pusat Kesejahteraan Sosial. Kabid Dinsos Penangan Pakir Miskin Bengkalis, Yuniar WR, A.K.s. kepada sejumlah wartawan mengatakan, kita berharap petugas-petugas ini lebih aktif lagi dalam mengentaskan data kemiskinan, dengan cara mereka harus jemput bola ke pelosok-pelosok Desa untuk mengetahui adanya yang mengalami sakit dan warga tidak mampu, menyinggung mekanisme orang terlantar, pihaknya yang selama ini dalam menangani warga orang terlantar, belum bisa menampung untuk pembinaan, mengingat kelengkapan infrastruktur belum memiliki rumah singgah, harapannya kedepan Pemerintah hendaknya melengkapi infrastruktur, mendirikan rumah singgah di Kabupaten Bengkalis ini, namun bagi warga terlantar yang bukan penduduk Kabupaten Bengkalis, maka kami berupaya untuk memulangkannya ke Daerah asalnya mereka masing-masing, karena sifatnya insidentil.


Komentar Via Facebook :