Bupati Amril dan Ahmad Syah Harofie, Tekan Tombol Sirine MTQ ke 44
DURI, RANAHRIAU.COM - Dengan mengangkat tema, "Kita Gali Potensi Generasi Qur'an yang Berkualitas"
Bupati Kabupaten Bengkalis, Amril Mukminin SE. MM Buka secara Resmi MTQ ke 44 Tingkat Kabupaten Bengkalis.
BupatiAmril bersama-sama Pj Sekdaprov Riau, Ahmad Syah Harofie, menekan tombol sirine pertanda MTQ ke 44 resmi dibuka pada 20/09/19 malam.
Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) kegiatan festival pembacaan lantunan Ayat-ayat Suci kitab Al-Qur'an, aktifitas religi umat islam yang diselenggerakan setiap Tahun untuk menjaring generasi yang akan di tampilkan di tingkat Nasional dan Internasional.
Pergelaran MTQ yang ke 44 Tingkat Kabupaten Bengkalis Tahun 2019 di Kecamatan Mandau, secara resmi dibuka oleh Bupati Bengkalis Amril Mukminin yang didampingi oleh Gubernur Riau yang diwakili Pj Sekdaprov Ahmad Syah Harofie, Sekda Bengaklis, Ketua LPTQ Bengkalis, Ketua DPRD Bengkalis Khairul Umam, sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis, Kapolres Bengkalis, Dandim yang diwakili oleh Kasdim 0303 Bengkalis, Kejari Bengkalis, Kakanwil Bengkalis, dan Camat Mandau Riki Rihardi serta stackeholder lainnya.
Dalam kata sambutannya, Gubernur Prov Riau yang diwakili oleh Pj. Sekdaprov Riau H. Ahmad Syah Harofie mengatakan, "malam hari ini bersama-sama kita sudah mendengarkan lantunan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Qori tingkat Internasional, dengan harapkan kita semua juga mampu mensiarkan Agama Islam dan bisa termotivasi bagi generasi muda terutama dalam mendidik anak-anak kita di rumah masing-masing” utarakan. H. Ahmad Syah Harofie.
Orang nomor satu di Bengkalis, Bupati Amril Mukminin dalam kata sambutannya mengatakan, "Dengan di laksanakannya MTQ yang ke-44 Tingkat Kabupaten Bengkalis ini, mari kita merefleksikan diri, berzikir dan bertafakur dalam membangun akhlak dan peradaban sehingga melahirkan generasi yang mempunyai kecerdasan spiritual, sosial, dan kecerdasan moral, Perubahan Sosial masyarakat ini, tentu harus sejalan dengan tema MTQ yang ke-44 tingkat Kabupaten Bengkalis tahun 2019 ini, yakni membangun generasi berkarakter Qurani menuju masyarakat Kabupaten Bengkalis yang mandiri dan sejahtera," ingatnya.
Ditambahkan Amril, "Kami juga menghimbau agar masyarakat tetap menjaga ketertiban, kenyamanan dan kedamaian di Negeri Kabupaten Bengkalis." Imbuhnya.
"Saya juga apresiasi terhadap panitia pelaksana dan Berkat komitmen dan kerja keras seluruh stackeholder di Kabupaten Bengkalis, pada pembukaan MTQ ke-44 tingkat Kabupaten Bengkalis ini, mampu menghadirkan Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Riau, H Ahmad Syah Harrofie, Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Riau yang diwakili Edwar S Umar, Ketua Sementara DPRD Bengkalis H Khairul Umam, Sekretaris Daerah Bengkalis H Bustami HY. Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis Heru Winoto, Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto, Kasdim 0303/Bengkalis Mayor Inf Dedyk Wahyu Widodo, Staf Khusus Bupati Bengkalis Isa Selamat dan Suparjo. bahkan Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Hj Akna Juita, Asisten Pemerintahan Sekretariat Daerah Bengkalis Hj Umi Kalsum, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis H Heri Indra Putra, Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Bengkalis Maryansyah Oemar, Kepala Kantor Kementerian Agama Bengkalis H Jumari. Ketua Umum MKA LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Seri Zainudin Yusuf, Ketua Umum DPH LAMR Kabupaten Bengkalis, Datuk Seri Sofyan Said, Ketua Baznas H Ali Ambar, Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H Amrizal, Camat Mandau Riki Rihardi dan Camat se-Kabupaten Bengkalis serta pejabat dan undangan lainnya serta official dan peserta kafilah 11 Kecamatan Se-kabupaten Bengkalis, tepat pada waktu nya, hal ini memang perlu kita apresiasikan, karena mengingat cuaca di provinsi Riau ini yang belum stabil dari bencana asap akibat Karlutha, saya juga menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk tidak membakar lahan hutan karena ada ancaman pidana nya," Sebut Amril kepada Masyarakatnya.


Komentar Via Facebook :