Mahasiswa UiTM Bersama Politeknik Negeri Bengkalis Fokus Konservasi Mangrove
BENGKALIS, RANAHRIAU.COM - Rombongan Mahasiswa Universitas Teknologi Mara (UiTM) Malaysia kembali ke Malaysia. Sama seperti halnya penyambutan, team dari Politeknik Bengkalis, khususnya Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Politeknik Bengkalis, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis." Minggu (2/8/19).

Juga turut mengantarkan rombongan ke Pelabuhan Internasional Selat baru, Kecamatan Bantan. Setelah seluruh kegiatan rangakaian acara berjalan dengan baik, dimulai dari pembukaan di gedung utama Aula Politeknik Bengkalis, konservasi Mangrove di Desa Sebauk dan malam pertukaran budaya.
"Kami sangat berterimakasih karena sambutan kawan kawan disini karena sudi menerima kedatangan kami, sehingga program kami bisa berjalan dengan baik dan lancar," ucap Wajihah Rozali Selaku ketua pengarah kresma UiTM.
Wajihah juga berharap, bahwa kegiatan ini bisa menjadi pengikat tali silahturahmi UiTM dan Politeknik Bengkalis, meski berbeda negara tapi masih dalam satu rumpun kebudayaan. Dan kami menunggu kedatangan BEM Politeknik Bengkalis di UiTM," harap wajihah.

Ini adalah program kami untuk memperbaharui mangrove di tempat ini. Meskipun kami adalah negera yang bertetangga, tapi ia yakin ini adalah keluarga serumpun melayu. Jadi kami sangat berterima kasih, semoga kegiatan ini dapat terus kita laksanakan," kata Fauzi Pensyarah Pembimbing dari UiTM.
Semoga kegiatan ini semakin memupuk semangat anak-anak Indonesia terlebih Mahasiswa di Bengkalis, agar bisa tetap melestarikan alam sekitar. Dan saya selaku Presma BEM politeknik Bengkalis juga berterimakasih, karena telah memilih Pulau Bengkalis dan kampus kami sebagai tempat Kresma UiTM untuk menjalankan Program Konservasi Manggrove.


Komentar Via Facebook :