Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

Senator Arif Eka Paparkan Nilai Berbangsa dan Bernegara

Senator Arif Eka Paparkan Nilai Berbangsa dan Bernegara

Anggota DPD/MPR RI asal Riau, Arif Eka Saputra saat memberikan materi Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

PEKANBARU, RANAHRIAU.COM - Ratusan Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) mengikuti kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI, yang ditaja Anggota DPD/MPR RI asal Riau, Arif Eka Saputra, S.Pi, Selasa (26/11/24).

Empat pilar yang terdiri dari Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, UUD 1945 dan NKRI, menurut Arif Eka Saputra adalah nilai-nilai dasar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Saya berharap teman-teman Fikom UMRI dapat memahami apa itu empat pilar MPR RI serta mengerti pentingnya masing-masing pilar tersebut. Kita juga akan bekali melalui buku sebagai pedoman sosialisasi empat pilar dari MPR RI,"kata Arif Eka Saputra.

Dirinya menambahkan, Mahasiswa sebagai generasi muda memang kelak menjadi tombak pembangunan negara, untuk itu pondasinya ada di Empat Pilar ini.

Hadir dalam kegiatan itu, Dekan Fikom UMRI, Jayus, S.Sos, M.IKom, yang mengapresiasi kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR ini. Menurutnya, penting bagi Mahasiswa untuk tau Empat Pilar agar menguatkan rasa cinta kepada tanah air Indonesia.

"Kita sebagai anak bangsa harus menjiwai nilai-nilai dari empat pilar yang sudah disampaikan pak Arif Eka Saputra selaku Anggota MPR RI," kata Dekan Fikom UMRI, jayus, S.Sos, M.IKom.(Nof)

Editor : Ahnof
Komentar Via Facebook :